Skip to Content

Categories: Education & Tips, Psikologi Kesehatan

Menjaga pola hidup yang sehat

Malam PIDers,

Banyak penyakit bersumber dari pola hidup yang buruk dari diri sendiri. Pola ini terbentuk dari aktivitas sehari-hari yang berulang dan menjadi kebiasaan. Oleh karenanya, penting untuk menjaga agar kebiasaan Anda sehari-hari dapat menjadi rangkaian pola hidup sehat.

Pola hidup ini membutuhkan komitmen dari hari ke hari dalam jangka panjang. Seperti apa pola hidup sehat itu? Berikut ini langkah – langkah yang dapat Anda terapkan untuk menjadi lebih sehat.

images (34)

  • Berolahraga

Olahraga merupakan kegiatan yang mudah untuk dilakukan, tetapi juga ada banyak orang yang sering mengabaikannya. Padahal olahraga ini merupakan kegiatan yang bisa menyehatkan tubuh kita. Apabila kita berolahraga secara teratur, maka banyak sekali manfaat untuk kesehatan tubuh kita seperti daya tahan tubuh meningkat, bisa menguatkan tulang-tulang, menurunkan lemak pada tubuh, mengurangi stress, menambah kebugaran tubuh dam masih banyak lagi.

  • Mengetahui kondisi kesehatan Anda saat ini

Anda dapat melakukan perbaikan pola hidup berdasarkan apakah Anda mengalami masalah kesehatan atau risiko penyakit tertentu. Oleh karenanya, periksakan diri ke dokter umum dan dokter gigi Anda secara rutin dan berkala. Manfaatkan kesempatan ini untuk berkonsultasi kepada dokter.

  • Evaluasi aktivitas fisik Anda.

Apakah Anda rutin berolahraga? Atau apakah aktivitas Anda sehari-hari didominasi dengan duduk mengetik di komputer sepanjang hari dan kurang bergerak aktif? Para pakar merekomendasikan agar Anda berolahraga dengan durasi total minimal 75 menit tiap minggu dan bergerak aktif untuk mengencangkan otot setidaknya dua hari dalam sepekan. Pilih kegiatan yang menyenangkan sebagai aktivitas fisik yang menyehatkan.

  • Menjaga pola makan

Menjaga pola makanan yang harus makan tersebut memenuhi standart kesehatan. Untuk itu kita dianjurkan mengetahui tentang makanan-makanan yang penting untuk kesehatan tubuh kita. Pada umumnya, banyak orang sering tidak memperhatikan tentang hal ini. Banyak sekali makan yang bisa membahayakan bagi tubuh kita. Seperti makanan yang banyak mengandung pengawet, makanan junk food atau makanan cepat saji. Sebaiknya kita bisa mengatur pola makan kita seperti waktu-waktu yang baik untuk kita makan dan juga makan menyehatkan.

  • Periksa kesehatan relasi sosial Anda.

Apakah hubungan Anda dengan pasangan berjalan harmonis? Bagaimana dengan hubungan dengan rekan kerja atau atasan? Semua ini dapat berdampak kepada kesehatan pikiran, jiwa, dan tentu saja tubuh. Temukan orang-orang dan lingkungan yang dapat mendukung dan membuat Anda merasa nyaman dan bahagia.

  • Mengelola stres

Stres adalah hal yang tidak terhindarkan. Namun Anda dapat belajar mengelolanya dengan merencanakan berbagai hal agar tidak ada yang terlupa, mengambil waktu untuk relaks dan melakukan hobi, atau melakukan yoga atau meditasi. Mencatat hal-hal yang patut Anda syukuri juga dapat membuat jiwa lebih tenang.

  • Istirahat cukup

Istirahat cukup adalah kunci mendapatkan tubuh dan pikiran yang sehat. Pastikan jam tidur Anda terpenuhi dengan membiasakan tidur dan bangun di waktu yang sama. Mandi air hangat, membaca buku, atau mendengarkan musik dapat menjadi aktivitas menjelang tidur yang membantu tubuh untuk istirahat.

download

Pola hidup sehat sebaiknya didasari dari kesadaran akan pentingnya menjaga kesehatan tubuh dan menjauhkan diri dari kebiasaan buruk yang mengundang penyakit. Menjadikan pola hidup sehat sebagai bagian dari kehidupan sehari-hari dapat mendatangkan manfaat jangka panjang.

sumber : alodokter , doktersehat

 

 

No comments yet. You should be kind and add one!

*required

*required - (will not be shared)

By submitting a comment you grant PsikologID a perpetual license to reproduce your words and name/web site in attribution. Inappropriate and irrelevant comments will be removed at an admin’s discretion. Your email is used for verification purposes only, it will never be shared.